Polresta Sidoarjo

Kapolresta Sidoarjo Kombes Sumardji Terima Penghargaan Penegakan Hukum

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji menerima Indonesia Awards 2020 untuk kategori Penegakan Hukum di Masa Pandemi. Penghargaan ini diberikan oleh salah satu televisi swasta nasional di Jakarta pada Hari Rabu (7/10/2020) malam.“Penghargaan Indonesia Awards 2020 ini juga berkat kerja keras TNI-Polri, Forkopimda, media dan masyarakat yang tanpa lelah bekerja untuk penanganan Covid-19 secara maksimal di wilayah kami,” ungkap Sumardji.Seperti telah diketahui, Polresta Sidoarjo dalam menghadapi wabah pandemi ini memberikan data secara real time perkembangan Covid-19 dengan melakukan inovasi pendirian Posko Digital Covid-19. Keberadaan posko tersebut menjadi referensi progres keberhasilan percepatan penanganan Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo. Salah satu upaya Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji untuk meningkatkan kinerja anggota kepolisian dalam hal pelayanan publik adalah memberikan penghargaan kepada anggotanya di masa pandemi yang berjibaku menangani Covid-19 di wilayahnya.

Ajang penghargaan bergensi Indonesia Award 2020 yang diselenggarakan stasiun televisi nasional ini adalah ajang penghargaan untuk tokoh maupun lembaga pemerintah maupun non pemerintah atas dedikasi, prestasi dan konsistensinya dalam membangun negeri.