Polsek Taman

operasi Zebra Semeru 2018 di depan stasiun Taman Sidoarjo

Demi terwujudnya situasi kamseltibcar lantas khususnya di wilayah Taman Kab. Sidoarjo, anggota Polsek Taman Polresta Sidoarjo melaksanakan operasi Zebra Semeru 2018 di depan stasiun Taman Sidoarjo. (Selasa, 06/11)

Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 Wib dan diawali dengan pemberian APP oleh Kanit Lantas Taman, IPTU Sugeng Tri H. Dalam arahannya, IPTU Sugeng menyampaikan kepada anggota terkait cara bertindak dan sasaran Operasi Zebra Semeru 2018 ini. Adapun kegitan yang dipimpin oleh Kanit Lantas ini diikuti pula oleh Ps. Panit II Lantas, 3 personil Unit Lantas dan 2 personil Unit Sabhara POlsek Taman Polresta Sidoarjo.

Selanjutnya, anggota yang tersprin melaksanakan pengecekan barang bawaan pengguna kendaraan bermotor R2 dan R4 baik kendaraan pribadi maupun umum. Yang menjadi sasaran Ops Zebra ini yakni Pengemudi yang tidak menggunakan helm yang berstandar SNI, Pengemudi di bawah umur dalam atau tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM),  Sabuk keselamatan untuk pengemudi roda empat, Overspeed ( melebihi batas kecepatan), Pengemudi dalam pengaruh minuman keras atau narkoba, Melawan arus lalu lintas, dilarang mengoperasikan gawai saat berkendara.

“Diharapkan dengan pelaksanaan kegiatan ini dapat menjaga dan memelihara situasi kamtibmas serta menurunkan angka terjadinya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah Taman”, jelas IPTU Sugeng.